Beberapa Mitos Tweaking Windows yang Sering Dilakukan - Banyak artikel yang sering membahas tentang tweaking untuk mempercepat sistem operasi tapi hanya beberapa saja dan itu pun tidak sepenuhnya performa PC/Laptop Anda akan cepat seperti yang Anda harapkan. Disini saya akan membahas Beberapa Mitos Tweaking Windows yang membuat Windows Anda akan cepat sigap.
1. Menghapus file yang berada di folder "Prefetch"
Anda tidak asing lagi dengan folder yang bernama Prefetch yang berada di C:\Windows ini.Windows selalu memantau aplikasi yang berjalan dan membuat file *.pf yang terletak di folder tersebut, padahal itu adalah cache yang dibuat oleh Windows. Jika Anda menjalankan sebuah aplikasi, Windows akan mencari file *.pf untuk panduan preload data menjadikan aplikasi yang Anda buka memungkinkan menjadi cepat. Kebanyakan orang mengira bahwa menghapus file-file Prefetch akan mempercepat Windows.
2. Disable Beberapa Windows Service
Tidak ada gunanya mematikan Windows Service, ketika suatu saat sebuah aplikasi membutuhkan service dan service tidak berjalan maka aplikasi tersebut tidak dapat berjalan juga. Kebanyakan orang mengatur service dari Automatic menjadi Automatic (Delayed Start), padahal waktu delaynya hanya selang dua menit setelah service yang Automatic. Mengatur service menjadi Delayed Start tidak akan
benar-benar membuat waktu boot bertambah cepat.
3. Mengatur QoS Untuk Mempercepat Internet
Ketika Anda ingin mencari-cari cara mempercepat koneksi internet,pasti Anda akan bertemu artikel membahas QoS (Quality of Service),yaitu fitur dimana komputer dapat mengatur prioritas jaringan internet. Contohnya ketika aplikasi Firefox bisa menggunakan QoS dan memprioritaskannya untuk browsing web dengan lancar, bahkan ketika kamu mendownload file. Beberapa orang percaya kalau QoS selalu menyediakan bandwidth atau memiliki bandwidth cadangan. Padahal bandwidth 100% digunakan untuk semua aplikasi yang membutuhkannya. Tidak ada bandwidth yang tersisa dan disimpan oleh QoS. Ingat, kecepatan internet dipengaruhi kecepatan Paket internet Anda sendiri dan bagaimana Anda menggunakan Internet itu sendiri.
4. Menghapus file Cache dapat Meningkatkan Kecepatan?
Mungkin Anda pernah bertemu aplikasi yang bernama CCleaner, yaitu aplikasi berguna untuk membersihkan sampah dan cache dibuat oleh Windows atau beberapa aplikasi. Tahukah Anda jika menghapus file Cache akan memperlambat kinerja sistem? Jawabannya adalah Ya,Mengapa? Karena Cache sangat berguna untuk preload sebuah gambar Thumbnail atau sebuah Website yang Anda sedang buka. Tetapi jika file Cache ini sudah membengkak ukurannya pasti Anda akan menghapusnya, emang benar kinerja komputer akan lumayan cepat. Tapi jika Anda membuka folder yang banyak Gambar yang Anda miliki, pasti tidak secepat sewaktu File Cache disimpan. File Cache ini akan menghemat waktu Anda. Yang perlu Anda hapus adalah File Temporary saja karena itu emang benar-benar sampah Windows yang tidak digunakan lagi.
5. Mengaktifkan CPU di "msconfig"
Sebenarnya ini tidak asing lagi, mengaktifkan semua CPU (Core) di "msconfig" akan mempercepat waktu saat Booting. Faktanya, Windows selalu menggunakan semua CPU Core yang terpasang di komputer kamu. Menghilangkan centang CPU Core di MSConfig tidak akan merubah apapun, menu ini hanya mengatur membatasi berapa core yang digunakan.
Itulah mitos-mitos yang biasanya kamu lakukan untuk tweaking Windows yang sebenarnya tidak perlu kamu lakukan, jadi biarkan Windows melakukan apa yang harus ia lakukan. Jika kamu benar-benar ingin mempercepat komputer, sebaiknya kamu Upgrade Hardware PC kamu dengan yang baru terutama ganti HDD dengan SSD akan meningkatkan 100% lebih cepat (optional). :)
Sumber : http://www.rizky-android.net/2013/12/beberapa-mitos-tweaking-windows-yang.html
Sumber : http://www.rizky-android.net/2013/12/beberapa-mitos-tweaking-windows-yang.html
0 Response to "Beberapa Mitos Tweaking Windows yang Sering Dilakukan"
Post a Comment
Komentar yang mengandung "Link Aktif, Out Of Topic, Tidak Sopan, Berkata Kasar" akan saya hapus untuk menghindari SPAM.
Ingat! Budayakan membaca sebelum berkomentar.